Foto, Biodata, Nama Asli Pemeran Plongo di Amanah Wali 4 RCTI

Sinetron Amanah Wali 4 merupakan sinetron unggulan dari RCTI yang mengususng konsep drama dan juga religi. Sinetron yang di produksi oleh rumah produksi MNC Pitures ini memang menjadi salah satu sinetron favorit bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Dan tak heran dalam waktu beberapa akhir ini rating dari sinetron ini terus naik bahkan pada beberapa hari kemarin sempat menduduki rating pertama di kancah pertelevisian Tanah Air.

Selain alur ceritanya yang menarik dan juga pesan moral dan agamanya yang ingin disampaikan sinetron ini kepada para pemirsa setianya. Sinetron ini pun juga banyak menghadirkan beberapa tokoh preman atau copet yang sudah tobat, salah satunya adalah tokoh atau pemain yang bernama Plongo.

Lihat Juga : Valendza Wijaya Jadi Pemeran Sari di Amanah Wali 4, Ini Dia Biodata, Foto dan Profilnya

Plongo Amanah Wali 4
(foto: instagram.com/ady_jabrix)

Nama asli pemeran Plong atau Kang Plongo di sinetron Amanah Wali 4 yang tayang di stasiun televisi RCTI adalah Ady Jabrix. Dalam sinetron Amanah Wali 4 RCTI, Ady Jabrix berperan sebagai Plongo yang merupakan mantan preman yang kini sedang tobat dan juga memtuskan untuk berdagang di pasar Makmur.

Plongo diceritakan kini sedang tobat dan dibimbing oleh Apoy dan kawan-kawan. Plongo ini orangnya sering berkata eta pisan serta ia juga naksir dan suka kepada salah satu penjual kopi di pasar Makmur yakni Neng Sari atau Sari.

Untuk lebih tahu dan lebih mengenal pemeran Plongo di Amanah Wali 4 RCTI, berikut adalah profil dan biodata serta kumpulan foto-foto terbaru Ady Jabrix yang berperan sebagai Plongo di sinetron Amanah Wali 4.

Lihat Juga : Aditya Rino Jadi Pemeran Diki di Amanah Wali 4, Ini Dia Biodata, Foto dan Profil Lengkapnya

Ady Jabrix pemeran Plongo Amanah Wali 4
(foto: instagram.com/ady_jabrix)

Profil Ady Jabrix pemeran Plongo Amanah Wali 4

Ady Jabrix atau Jabrix Plongo adalah seorang aktor Indonesia yang sering sekali memerakan tokoh yang dialognya menggunakan logat Sunda. Selain kini tengah sibuk membintangi sinetron Amanah Wali 4, Ady Jabrix juga pernah membintangi beberapa sinetron lainnya, seperti sinetron Jangan Panggil Gue Pak Haji (SCTV), Jodoh Wasiat Bapak (ANTV) dan Juga Fatih di Kampng Jawara (MNCTV).

Lihat Juga : Foto, Biodata & Nama Asli Pemeran Habiba di Amanah Wali 4 RCTI

Ady Jabrix Saat Syuting
(foto: instagram.com/ady_jabrix)

Biodata Ady Jabrix pemeran Plongo Amanah Wali 4

  • Nama : Ady Jabrix
  • Nama Lain : Jabrix Plongo
  • Tempat Lahir : Indonesia
  • Tanggal Lahir : -
  • Pekerjaan : Aktor
  • Agama : Islam
  • Akun Instagram (IG) : @ady_jabrix

Lihat Juga : Foto, Biodata & Nama Asli Pemeran Wiyanti di Amanah Wali 4 RCTI

Foto-foto Ady Jabrix pemeran Plongo Amanah Wali 4

1. Ady Jabrix sedang santai saat break syuting sinetron Amanah Wali 4.

Ady Jabrix Break Syuting
(foto: instagram.com/ady_jabrix)

2. Ady Jabrix dan Valendza Wijaya si pemeran Sari saat berada di lokasi syuting.

Ady Jabrix dan Valendza Wijaya
(foto: instagram.com/ady_jabrix)

3. Potret kebersamaan Ady Jabrix bersama para pemain dan juga para kru sinetron Amanah Wali 4.

Ady Jabrix dan Kawan Kawan
(foto: instagram.com/ady_jabrix)


Itulah pembahasan lengkap mengenai pemeran Plongo yang diperankan oleh Ady Jabrix yang lengkap beserta profil, biodata dan kumpulan foto foto terbarunya. Dengan hadirnya peran Plongo membuat sinetron Amanah Wali 4 yang tayang di RCTI ini menjadi semakin tambah berwarna dan menarik untuk di tonton.

Post a Comment for "Foto, Biodata, Nama Asli Pemeran Plongo di Amanah Wali 4 RCTI"