Daftar Para Pemenang Peraih Penghargaan Indonesian Choice Awards 2016

Indonesian Choice Awards (ICA) 2016 sukses digelar di Sentul International Convention Center pada hari Minggu tanggal 29 Mei 2016 lalu. Nama-nama pemenang Indonesian Choice Awards 2016 sudah diumumkan pada hari tersebut di acara NET 3.0 yang tayang mulai jam 19.00 WIB sampai selesai di NET TV.

Ajang penghargaan bergengsi tersebut diberikan oleh NET TV dalam rangka merayakan hari jadi ke tiga-nya sebagai bantuk apresiasi NET TV kepada para pekerja seni, khususnya musisi dan aktor Indonesia yang sudah berkontribusi terhadap dunia hiburan Tanah Air. Tema acara ulang tahun NET TV yang ke-3 ini adalah "Indonesia Lebih Kece". Acara ini sungguh sangat meriah, selain dimeriahkan oleh artis top Indonesia, NET TV juga mendatangkan beberapa artis top internasional seperti Jessie J, Dawin, dan Omi.

Acara penghargaan bergengsi Indonesian Choice Awards 2016 ini dibuka oleh penampilan Vincent Rompies dan Deddy Mahendra Desta. Selanjutnya tampil Jessie J, yang diamana dalam penampilannya yang pertama ini Jessie J menyanyikan lagu Bang-Bang. Jessie J juga menyanyikan lagu Flashlight yang merupakan permintaan dari pemirsa setia NET TV yang dipilih di NET Connect. Selain itu Jessie J juga menyanyikan beberapa lagu lainnya, yakni Masterpiece, Domino dan Price tag.

Indonesian Choice Awards 2016 NET TV


Acara Indonesian Choice Awards 2016 ini dipandu oleh host Sarah Sechan, Vincent Rompies dan Deddy Mahendra Desta. Acara ini dimeriahkan oleh artis top luar negeri dan artis top dalam negeri, seperti Jessie J, Rizky Febian, Rinni Wulandari, Jevin Julian, OMI, Raisa, Kahitna, Finalis Just Duet (Sara, Yeshua, Fredy, Olivia, Reffi), Isyana Sarasvati, Wizzy, Yura Yunita, Wildeones (Jesse Wilde & Denada), GAC, The Judges Remix (Addie MS, Winky Wiryawan, Maia Estianty), Titi Rajo Bintang, Maruli Tampubolon, Monostereo, Dawin dan masih banyak lagi artis top lainnya.

Berikut adalah daftar para pemenang peraih penghargaan Indonesian Choice Awards 2016 yang di siarkan langsung oleh Televisi Masa Kini, NET TV.

  • Reza Rahardian Peraih Penghargaan Actor of the year Indonesian Choice Awards 2016 (dibacakan Chelsea dan Deva Mahenra)
  • Chelsea Islan Peraih Penghargaan Actress of the Year Indonesian Choice Awards 2016 (dibacakan Darto dan Danang)
  • Film Filosofi Kopi Peraih Penghargaan Movie of the Year Indonesian Choice Awards 2016 (dibacakan Tanta Ginting - Sahira Anjani)
  • Merry Riana Peraih Penghargaan Creative and Innovative Person of The Year Indonesian Choice Awards 2016 (dibacakan Abdee Negara)
  • Mata Najwa Peraih Penghargaan TV Program of the Year Indonesian Choice Awards 2016 (dibacakan Lukman Sardi dan Gista Putri)
  • Rizky Febian Peraih Penghargaan Breakthrough Artist of the Year Indonesian Choice Awards 2016 (dibacakan Sule dan Andre Taulany)
  • GAC Peraih Penghargaan Group, band and Duo of The Year Indonesian Choice Awards 2016 (dibacakan Dwi Sasono dan Sophia Latjuba)
  • Isyana Sarasvati (Explore) Peraih Penghargaan Album of the year Indonesian Choice Awards 2016 (dibacakan Ibnu Jamil dan Atiqah Hasiholan)
  • Isyana Sarasvati Peraih Penghargaan Female Singer of the year Indonesian Choice Awards 2016 (dibacakan Temmy Rahadi dan Shafira Umm)
  • Tulus Peraih Penghargaan Male Singer of the year Indonesian Choice Awards 2016 (dibacakan Marissa Anita dan Zivanna Letisha)
  • Yovie Widianto Peraih Penghargaan Lifetime Achievement (dibacakan Triawan Munaf)
  • Rizky Febian (Kesempurnaan Cinta) Peraih Penghargaan Song of the Year Indonesian Choice Awards 2016 (dibacakan Dodit Mulyanto dan Hesti Purwadinata)

Selamat buat para pemenang peraih penghargaan Indonesian Choice Awards 2016 dan juga selamat ulang tahun yang ke-3 buat NET TV, semoga menjadi televisi yang terdepan dan semakin banyak lagi pemirsanya.